Sabtu, 25 Juli 2015

Lebaran Topat 2015, Walikota Dan Wakil Walikota Mataram Hadir Di Tengah Masyarakat Mataram



 
Perayaan lebaran topat yang biasanya dilaksanakan enam hari setelah selesai hari Raya Idul Fitri menjadi hari yang sangat  bermakna bagi masyarakat Lombok karena pada hari tersebut seluruh keluarga keluar rumah untuk berziarah kubur dan bersantai ria di pinggir pantai.


Untuk di Kota Mataram sendiri, pantai yang biasa dikunjungi adalah pantai Gading di jalan lingkar, pantai Loang Baloq yang berada di sebelah barat makam Loang Baloq, pantai Bekicot di Ampenan, pantai Bintaro di Ampenan dan pantai Kongo’ yang dekat  sungai Meninting.

Walikota Dan Wakil Walikota Mataram Bapak TGH. Ahyar Abduh dan Bapak Mohan Roliskana, SH masing-masing menghadiri acara rakyat lebaran topan yang di adakan di Bintaro dan di Loang Baloq.

Acara lebaran topat Di Loang Baloq yang biasanya di hadiri oleh Walikota Mataram ternyata digantikan oleh Wakil Walikota Mataram. Alasan penggantian ini dikarenakan Masyarakat di Bintaro kepingin Bapak Walikota Mataram TGH. Ahyar Abduh berada di tengah-tengah mereka. Hal ini di sampaikan oleh wakil walikota Mataram Bapak Mohan Roliskana, SH saat memberikan sambutan pada acara lebaran topat di Loang Baloq.

Semoga suasana lebaran topat ini bisa memberikan rasa aman kepada segenap masyarakat Kota Mataram dan semoga Walikoata Mataram dan Wakil Walikota Mataram diberikan kesehatan dan keselamatan dalam memimpin Kota Mataram yang kita cintai ini. Aamiin.
Dasan Agung 20150725 17:10 WITA  (Alfuad Gapuki










Tidak ada komentar:

Posting Komentar