Senin, 16 April 2018

Formasi STM 18 dan Kenangan Indah Pelajar SMKN 3 Mataram

Sungguh merugilah bila seorang pelajar selama bersekolah tidak mempunyai kenangan indah yang sangat berkesan buat dirinya sendiri maupun buat temannya di sekolah. Kenangan indah yang akan selalu muncul dipikirannya manakala duduk termenung seorang diri di rumah,  di pantai maupun ditempat kost jika melanjutkan kuliah nanti dan Kenangan indah itu terkadang akan menjadi bunga mimpi setelah meninggalkan sekolah tercinta.


Berbagai macam cara dilakukan untuk membuat suatu kenangan indah yang paling sangat berkesan dan yang terakhir dilakukan bersama-sama teman seangkatan dan salah satunya adalah dengan membuat suatu formasi atau bentuk yang menjadi ciri khas yang dihasilkan atas kesepakatan bersama. 

Formasi "STM 18 dan ikon cinta" itulah yang dibuat oleh siswa/siswi SMKN 3 Mataram setelah selesai melaksanakan UNBK. Kenapa dipilih formasi STM 18 plus icon cinta? dan kenapa tidak membentuk formasi "SMKN 3 MTR 18? untuk membentuk formasi" SMKN 3 MTR membutuhkan siswa/siswi yang banyak sedangkan siswa/siswi SMKN 3 Mataram tidak cukup membentuk formasi itu sehingga dibentuklah formasi "STM 18 plus icon cinta" dan ternyata siswa/siswi yang hadir bisa mencukupinya.

Makna dari formasi "STM 18 plus icon cinta"  itu adalah siswa/siswi SMKN 3 Mataram alumni 2018  yang bersatu dengan penuh cinta baik cinta kepada sekolah, kepada guru,  kepada karyawan dan kepada seangkatan dan sealumni tahun 2018.

Mudah-mudahan dengan adanya formasi yang dibentuk ini menjadikan para siswa/siswi SMKN 3 Mataram selalu bersatu dan ingat kenangan indah selama menuntut ilmu di sekolah tercinta dan bisa menebarkan cinta keseluruh dunia,  Aamiin.  Walloohua'lam bissawaab

Gapuk Dasan Agung, 20180416  22. 50 WITA  by: AlFuad Gapuki
sumber foto : Drs. Syaifuddin dan Jihan







Tidak ada komentar:

Posting Komentar