Senin, 13 Maret 2017

Air Terjun Aik Kelep, Lokasi Menantang Para Pesepeda

Lombok Barat banyak menyimpan tempat wisata baik yang berupa wisata pantai, wisata sungai,  wisata hutan maupun wisata air terjun dan salah satu air terjun yang masih perawan yang belum banyak dikunjungi khususnya bagi para pesepeda adalah air terjun aik kelep.


dinamakan aik kelep yang dalam bahasa sasak bila di artikan kedalam  bahasa Indinesia berarti air terbang.  memang kalau dilihat dari jauh maupun dekat,  air terjun yang jatuh dari atas ke bawah terlihat seperti terbang dan apa yang dilihat oleh masyarakat sekitar terhadap jatuhnya air terjun itu secara spontan langsung dinamakan air terbang atau aik kelep.

Aik Kelep ini lokasinya terletak di dusun Gubug Baru desa Awang Madya kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat. dan jaraknya dari kota Mataram sekitar 25 KM dan adapun rute yang kami lewati team gapuk bicycle adalah : Start dari Masjid At Takrim Gapuk-Lingkungan Oloh-Taliwang-Selagalas-Lingsar-belok kiri pada pertigaan pertama Lingsar-Duman- Langko ke timur hingga ke pertigaan sangiang yang ada pondok pesantren lalu lurus ke utara melewati tanjakan hingga ke dusun Gubug Baru lokasi dari air terjun aik kelep.

Bagi para pesepeda ini merupakan tantangan tersendiri yang lebih menantang karena membutuhkan kekuatan fisik dan ringannya sepeda yang digunakan apalagi saat menghadapi tanjakan yang panjang sejak dari pasar sangiang hingga lokasi aik kelep. Lokasi ini menurut penulis adalah yang paling menguras tenaga dan paling memuaskan bila dibanding dengan lokasi yang lain.

Bila sudah menguasai medan air terjun aik kelep ini,  lokasi yang lain pun Insya Alloh bisa dilewati sambil tersenyum manis. ini menurut pendapat pribadi penulis sendiri lo!Wallohu a'lam

Dasan Agung, 20170313 05.30_05.20 WITA alfuad gapuki
Program ke-16 team #gapukbicycle Dasan Agung Mataran
Foto cover:dari kanan ke kiri: Rossy,  AlFuad, Samsudin, Sahlan.
Fotografi: Ramli Ahmad Kapeki




Tidak ada komentar:

Posting Komentar