Kegiatan buka bersama yang dilaksanakan oleh Takmir Masjid Raya Hubbul Wathan Islamic Center NTB tahun 2019 ini tidak terlepas dari peran serta para panitia Ramadhan 2019 yang terdiri dari Remaja Islam Hubbul Wathan(Risulthan dan Relawan IC NTB.
Ujung dari kegiatan Buka Bersama ini adalah peran aktif dan istiqomahnya ketua takjil yang sudah dua tahun menjadi ketua yaitu Wardi. Bapak wardi ini merupakan jamaah aktif Islamic Center NTB dan karyawan BPS Kota Mataram.
Sebagai ketua bagian pertakjilan beliau sangat rajin dan aktif menjaga stand takjil yang berada di samping Eskalator(tangga jalan) atau depan tangga utama menuju ke ruang utama sholat. Tiap ba'da dhohor bisa dipastikan dia akan standby menjaga stand takjil untuk menerima para donatur yang akan menyumbangkan takjil maupun donator yang menitipkan uang untuk takjil atau yang bertanya-tanya masalah pertakjilan maupun menjawab pertanyaan dari mahasiswi/mahasiswa yang mendapatkan tugas dari kampusnya.
Keistiqomahannya melaksanakan tugas ini patut kita apresiasi dengan minimal mengacungkan jempol dan do'a agar beliau tetap diberikan kesehatan dan tetap istiqomah melaksanakan tugas selama.
semoga dengan tulisan ini bisa memotivasi para panitia yang masih muda untuk lebih semangat lagi demi kelancaran kegiatan Ramadhan di masjid yang kita cintai Masjid Raya Hubbul Wathan Islamic Center NTB. Hanya Alloh SWT yang bisa membalas amal kebaikan kita di bulan suci Ramadhan ini. Aamiin. Walloohua'lam bissawaab
Gapuk Dasan Agung, 26052019 14.40 WITA by: AlFuad Gapuki
Tidak ada komentar:
Posting Komentar