Untuk menuju ke lokasi hutan wisata kerandangan ini, setelah tanjakan yang akan memasuki wilayah kerandangan, sepeda kita genjot sedikit biar hemat energi hingga sampai ketikungan menuju ke pantai Kerandangan, di dekat tikungan tersebut ada Gapura di sebelah kanan lalu kita masuk di Gapura desa kerandangan itu hingga sampai di Gapura hutan wisata kerandangan.
dntuk memasuki hutan wisata kerandangan ini, kendaraan yang kita gunakan baik sepeda maupun motor mesti di parkir di pondok kerja taman wisata alam kerandangan, tidak diperbolehkan membawa kendaraan masuk hutan walaupun itu sepeda sekalipun dan untuk menuju ke lokasi air terjun Goa Walet maupun air terjun Putri Kembar kuta harus jalan kaki menyusuri hutan. namun jangan kuatir akan tersesat karena jalannya menuju lokasi air terjun sudah dibuatkan baik berupa undukan batu, jalan bersemen atau PC maupun jalan setapak yang sudah terbentuk dan plang petunjuk arah sudah banyak dipasang sehingga untuk tersesat tidak akan mungkin.
oh ya sebelum masuk hutan ini kita mesti bayar karcis masuk, dan tarif karcisnya pun berbeda-beda bila hari biasa dan hari libur serta bila wisatawan luar negeri dan wisatawan dalam negeri. pada hari biasa tarif karcis untuk wisatawan lokal Rp. 5.000/perorang dan wisatawan mancanegara Rp. 100.000/perorang. Bila hari libur tarifnya untuk wisatawan lokal Rp. 7.500/perorang dan wisatawan mancanegara Rp. 150.000/perorang.
Bagi yang berjiwa petualangan, mencapai air terjun Goa Walet dan Air Terjun Putri Kembar ini sungguh sangat menantang sekali, kami dari team Gapuk Bicycle sudah merasakan itu, karena jalannya terkadang mendatar, menanjak dan menurun maka doa bergowes itulah yang kami terapkan, kalau jalannya menanjak kami baca "Allohu Akbar", kalau datar kami baca "Alhamdulillah" dan kalau menurun kami baca "Subhanalloh". Kalau kita baca do'a Bergowes dalam dalam setiap menghadapai tantangan ini Insya Alloh perjalanan kita terasa ringan dan kitapun mendapatkan pahala dari Alloh SWT. Walloohua'lam bissawaab
Gapuk Dasan Agung, 20180305 06.00 WITA Alfuad gapuki
Tidak ada komentar:
Posting Komentar