Rabu, 16 Desember 2015

Pawai Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an Lingkungan Pejeruk



 
Menyambut datangnya bulan Maulid Nabi Muhammada SAW, remaja masjid Al Falah Lingkungan Pejeruk Dasan Agung mengadakan berbagai macam lomba mulai tingkat SD, SMP dan SMA yang kegiatan acaranya dipusatkan di Masjid Al Falah Lingkungan Pejeruk.


Sebelum kegiatan MTQ dimulai, terlebih dahulu diadakan pawai pembukaan pada hari Rabu sore (16/12/2015) dengan start di jalan Gunung Pengsong atau perbatasan antara Lingkungan Pejeruk dan Lingkungan Gapuk.

Adapun peserta pawai kali ini di ikuti oleh 3 kafilah perwakilan dari  lingkungan Pejeruk, Lingkungan Gapuk dan Lingkungan Perigi. Karena kegiatan pawai pembukaan MTQ kali ini terbilang baru dan waktunya mepet maka peserta dari lingkungan lain tidak bisa ikut serta.   

Gebrakan pengurus baru Remaja Masjid Al Falah Lingkungan Pejeruk ini yang melibatkan para kafilah lingkungan lain untuk ikut serta patut di acungan jempol karena jarang sekali para remaja masjid yang berani membuat gebrakan yang baru dan kebanyakan remaja masjid yang lain lebih memilih diam ditempat tanpa ada gerakan kegiatan sama sekali(mati suri).

Mudah-mudahan dengan kegiatan pawai pembukaan MTQ ini bisa membuka mata hati para Remaja Masjid di Dasan Agung untuk segera bangkit dan menunjukkan semangat jiwa mudanya untuk menggerakkan rekan-rekannya kembali bergairah dalam berdakwah. Aamiin.
Dasan Agung, 20151216 17:50 WITA   (Alfuad Gapuki










Tidak ada komentar:

Posting Komentar