Selasa, 30 Desember 2014

LEBARAN TOPAT DI PANTAI LAMPU BERSAMA KELUARGA BESAR SMKN 3 MATARAM



 Tak seperti yang kami bayangkan  dan kami impikan dari rumah acara keluarga besar SMKN 3 MATARAM di Pantai Lampu Sambelia Lombok Timur kemarin (29/12/2014) Koq persis seperti perayaan  Lebaran Topat di Batu Layar yang pernah kami tulis . Bukan tanpa sebab acara langka dengan banyak peserta seperti itu tanpa ada program matang  dari panitia yang bisa menghibur peserta dan menambah keakraban sesama anggota keluarga besar   SMKN 3 MATARAM.


Mestinya Bapak/Ibu panitia bisa memprogram suatu acara sederhana tapi menghibur dan terkenang selamanya dalam hidup ini seperti acara Outbound di Teratai yang pernah kita laksanakan.  Tapi ya tapi….pengalaman buanyak tinggal pengalaman saja tanpa ada yang terealisasi.

Apakaha karena acaranya murah, meriah,  merakyat dan lokasinya di Pulau Lombok sehingga acara itu tanpa ada program yang matang yang bisa menambah keakraban antar sesama keluarga besar SMKN 3 MATARAM??????

Biarlah para panitia yang terhormat yang bisa menjawab pertanyaan para peserta yang kami wakili dan kita do’akan saja agar pada tahun yang akan datang jangan lagi terulang acara keluarga seperti ini tanpa ada program yang matang.

Kami dari rumah membayangkan  dengan adanya acara keluarga besar Ini akan terjalin rasa keakraban antara Guru, Karyawan dan Keluarga masing-masing dalam satu tali ikatan yang bernama KELUARGA BESAR  SMKN 3 MATARAM. Dan kamipun membayangkan akan adanya INDAHNYA KEBERSAMAAN sesame peserta yang membuat senyum manis para peserta sejak dari berangkat pergi ke lokasi hingga balik lagi ke sekolah dan tetap tertanam sampai kegiatan belajar mengajar di mulai.

Please dech… jangan di ulangi lagi tahun depan kalau melaksanakan acara tanpa ada program matang dan kami mohon maaf jangan tersinggung dengan tulisan ini. Kita satu keluarga dalam ikatan tali SMKN 3 MATARAM dan wajar kami guru  muda memberikan masukan kepada guru  yang senior demi kemajuan sekolah kita tercinta. PEACE cikgu panitia…. (Alfuad Gapuki
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar